10.10.06

bersyukurlah, karena masih boleh berpuasa

jika pagi ini (begitu juga pagi-pagi lainnya dalam bulan ramadhan) kita harus bangun lebih pagi untuk bersahur, menantikan subuh berjamaah di masjid kemudian berangkat bekerja, tentu saja membutuhkan usaha dan niat yang teguh dalam rangka memenuhi ibadah puasa kita. tentu saja tak boleh ada keluhan yang mengisi hari-hari kita karena kita yakin keluhan itu akan merusak makna puasa kita.

jika sepulang bekerja, kita bergumul dengan kemacetan demi mengejar waktu berbuka di rumah, kemudian menantikan shalat isya berjamaah di masjid yang disusul tarawih dan witir serta tadarus quran, tentu saja membutuhkan rasa senang dan ikhlas dalam rangka menggenapi ibadah puasa kita hari itu. tentu saja tak mengenal rasa letih dalam beribadah karena kita yakin bulan ramadhan adalah bulan obral pahala dari Allah.

kawan, sudah semestinya kita bersyukur, karena Allah masih membolehkan kita berpuasa, sementara banyak kawan-kawan kita yang sudah menghadap-Nya tak lagi duduk tarawih di samping kita; sementara banyak kawan-kawan kita yang harus menikmati masa sakit sehingga menghalangi mereka untuk berpuasa; sementara banyak kawan-kawan kita yang sepanjang tahun berpuasa karena tak cukup punya makanan untuk mengganjal perut mereka.

kawan, jangan berhenti bersyukur, karena puasa kita bulan ramadhan ini jika dilakukan dengan baik dan ikhlas akan menghapus dosa-dosa kita yang lalu dan yang akan datang. alhamdulillah.

IJS-14

No comments: